KPOPCHART.NET - Mina merupakan salah satu anggota TWICE yang memiliki karakteristik yang unik.
Dia adalah wanita pendiam yang memiliki tingkat kecerdasan yang paling tinggi dibandingkan dengan yang lain.
Hal itu telah diakui oleh para anggota yang lain sampai dia dijuluki sebagai orang yang paling jenius di TWICE.
Baca Juga: Ryujin ITZY Berubah Drastis Saat Ngedance 'Set Me Free' Milik TWICE, Netizen: Aku Kira Mina
Selain kecerdasannya, Mina juga memiliki kemampuan yang bagus dalam bidang tari. Wanita ini pernah memasuki sekolah balet pada masa kanak-kanak.
Pada saat dia memutuskan untuk menjadi idol, dia harus melalui diskusi yang sangat ketat dengan orang tuanya sebelum mereka setuju untuk mempersilahkan Mina menempuh jalan idol.
Setelah debut bersama group TWICE pada tahun 2016, Mina langsung ditempatkan di posisi main dancer bersama Momo.
Baca Juga: Mulai Dari TWICE Hingga aespa, Netizen Korea Selatan Bahas Kebiasaan Mereka Jelang Comeback
Untuk yang belum tahu, main dancer atau penari utama merupakan salah satu posisi di dalam suatu grup K-Pop di mana orang yang memegang posisi ini sangat mahir dalam menari.
Sedangkan lead dancer adalah orang yang memiliki kemampuan tari yang cukup bagus, namun masih berada satu tingkat di bawah main dancer.
Salah satu kejeniusan Mina dalam bidang menari juga disampaikan oleh Momo ketika dia dan Nayeon melakukan siaran langsung di V Live.
Dikutip dari video YouTube di kanal @myoi mitang yang diunggah pada (28/06/2020), Momo mengatakan bahwa Mina sangat cerdas dalam menghafal gerakan koreografi.
"Mina adalah orang yang cerdas. Dalam hal koreografi, dia juga sangat bagus dalam menghafalkan gerakan tubuh," ujar Momo.
Artikel Terkait
Dahyun, Tzuyu, Mina, Chaeyoung TWICE Buat Penonton Salfok dan Bersorak saat MC BB Women in Music Bicara
Mina TWICE Bakal Sering Nongol di TV Indonesia Karena Bintangi Ini
TWICE dan BLACKPINK Ternyata Super Akrab, Mina Ungkap Sering Lakukan Ini Bareng Lisa!
Sahabatan Dengan Lisa BLACKPINK, Mina TWICE 'Bocorkan' Kegiatan Terbaru Mereka!
Kang Mina Siap Bintangi Drama Welcome to Samdal-ri, Adu Akting Bareng Dua Bintang Senior!
Mina TWICE Ceritakan Hal yang Dilakukannya Sebelum Tidur Kepada KBS CoolFM, Sana: Dia Aneh!
Ryujin ITZY Berubah Drastis Saat Ngedance 'Set Me Free' Milik TWICE, Netizen: Aku Kira Mina
Happy Mina Day! Berikut Kelakuan Mina yang Bikin Para Member TWICE Ketakutan, Jihyo Sampai Keinget Terus
Happy Birthday Penguin, Ini Cerita Member TWICE yang Membuktikan Mina adalah Member Paling Jenius
Menolak Tua dan Nggak Pengen Jadi Eonni di TWICE, Mina terus Tunjukan Bahwa Dirinya Pantas Menjadi Maknae