KPOPCHART.NET - Pada Kamis (01/06), SM Entertainment kembali mengejutkan penggemar dengan mengumumkan bahwa beberapa anggota EXO telah mengakhiri kontrak eksklusifnya.
Anggota tersebut adalah Chen, Baekhyun dan Xiumin. Mereka adalah anggota yang juga bergabung dalam sub-unit EXO-CBX.
Ada berbagai alasan mengapa Chen, Baekhyun dan Xiumin memutuskan untuk mengakhiri kontrak ekslusifnya dengan SM Entertainment.
Salah satunya adalah SM Entertainment disebut menggunakan kekuasaannya secara semena-mena terhadap anggota EXO.
SM Entertainment memaksa mereka untuk memperpanjang kontrak eksklusif dalam jangka panjang setidaknya selama 17 atau 18 tahun.
Alasan lainnya adalah para anggota meminta salinan penyelesaian data secara transparan. Namun, SM Entertainment tidak melakukan kewajibannya.
Akhirnya, Chen, Baekhyun dan Xiumin terpaksa mengakhiri kontrak eksklusifnya dengan SM Entertainment yang telah terjalin sejak lama.
Melihat berita mengejutkan ini, netizen pun menilai bahwa SM Entertainment tidak becus memperlakukan artisnya.
Bahkan, beberapa netizen meminta agar Chen, Baekhyun dan Xiumin pindah ke agensi lain yang lebih baik, seperti HYBE.
"Wow, aku merinding. Serius, ini berita yang menyedihkan",
"SM Entertainment benar-benar.... ",
"Mereka masih melakukan ini?",
Artikel Terkait
Peserta Boys Planet Ini Dipuji Miliki Kemiripan dengan Xiumin EXO!
Terlibat Kontroversi yang Sama, Baekhyun EXO vs Kim Tae Ri Gunakan Fandom Demi Monetisasi, Berakhir Berlawanan
Penggemar EXO Layangkan Peringatan Keras Untuk SM Entertainment, Minta Chen dan Chanyeol Out Gara-gara Hal Ini
Heboh! Ada Suara Baekhyun EXO di Postingan Felicya Angelista Founder dari Scarlett Whitening!
BREAKING: Chen, Xiumin dan Baekhyun EXO Umumkan Pemutusan Kontrak Eksklusif Dengan SM Entertainment
EXO-L Harap Sabar, Media Korea Sebut Comeback EXO Diambang Kehancuran Imbas Masalah Chen, Baekhyun dan Xiumin
Big Planet Made Dituduh Jadi Biang Kerok Konflik Xiumin, Baekhyun, Chen EXO untuk Putuskan Kontrak dengan SM