KPOPCHART.NET - Baru-baru ini, Woo Do Hwan menuai kontroversi karena merilis potongan gambar yang menampilkan adegan skinship dengan lawan mainnya Bona WJSN dalam drama Joseon Attorney.
Hal tersebut ditanggapi langsung oleh sang aktor melalui penjelasannya kepada salah satu stasiun TV.
Woo Do Hwan menjelaskan bahwa gambar tersebut tidak ditayangkan pada drama yang baru saja tamat itu.
Menurutnya, untuk mempublikasikannya, dia sudah melakukan konsultasi terlebih dahulu kepada staf dan juga aktor lawan mainnya.
Baca Juga: Joseon Attorney Segera tayang, Ini Deretan Drama Woo Do Hwan yang Nggak Kalah Seru
"Adegan yang belum dirilis itu diunggah sesuai kesepakatan perusahaan produksi dan aktor lain," kata Woo Do Hwan.
Alasan dia mengunggah foto tersebut juga dilakukan berdasarkan rasa terimakasih sang aktor kepada masyarakat yang menyukai dramanya.
"Aku mengunggahnya karena banyak penggemar yang suka dengan drama itu, nggak ada niat lain selain itu," katanya.
Baca Juga: Woo Do Hwan Tuai Kritikan Penggemar Setelah Posting Adegan Skinship dengan Bona WJSN: Itu Terlalu...
Sebelumnya diketahui bahwa Woo Do Hwan mengunggah potongan gambar yang memperlihatkan adegan skinship dengan lawan mainnya Bona WJSN.
Di sana, Woo Do Hwan bersama Bona WJSN sedang berada di kasur dan mengenakan pakaian tidur.
Woo Do Hwan terlihat mencium bagian belakan telinga Bona.
Sementara Bona terlihat tersenyum dengan sikap Woo Do Hwan.
Baca Juga: Woo Do Hwan vs Bona WJSN Perang Miras di Joseon Attorney, Siapa yang Menang?
Artikel Terkait
Usai 'The King: Eternal Monarch', Woo Do Hwan Dapat Tawaran Bintangi Drama Ini
Aktor Woo Do Hwan 'The King: Eternal Monarch' Dikabarkan Akan Wamil
Woo Do Hwan Tulis Surat Untuk Penggemar Jelang Masuk Wajib Militer
Aktor Woo Do Hwan Masuk Wamil Hari Ini, Selamat Bertugas!
Foto Ken VIXX dan Woo Do Hwan Tetap Berkarisma Kenakan Seragam Militer Saat Wamil
Woo Do Hwan Jadi Pengacara Untuk Balas Dendam Lewat Drama Terbaru Joseon Attorney
Joseon Attorney Segera tayang, Ini Deretan Drama Woo Do Hwan yang Nggak Kalah Seru
Begini Reaksi Netizen Setelah Poster Drama Terbaru Woo Do Hwan Sindir Taxi Driver 2
Woo Do Hwan vs Bona WJSN Perang Miras di Joseon Attorney, Siapa yang Menang?
Woo Do Hwan Tuai Kritikan Penggemar Setelah Posting Adegan Skinship dengan Bona WJSN: Itu Terlalu...