Gak Kaleng-kaleng! Jisoo BLACKPINK Bagikan Produk Dior pada BLINK yang Datang ke Inkigayo!

- Minggu, 2 April 2023 | 13:03 WIB
Jisoo BLACKPINK Bagikan hadiah produk mewah pada BLINK di Inkigayo  (Kolase Instagram @sooyaaa_ dan Twitter )
Jisoo BLACKPINK Bagikan hadiah produk mewah pada BLINK di Inkigayo (Kolase Instagram @sooyaaa_ dan Twitter )

KPOPCHART.NET - Jisoo BLACKPINK telah melakukan debut nya sebagai solois pada tanggal 31 Maret lalu.

Dengan albumnya bertajuk "ME", anggota BLACKPINK ini telah merilis video musik untuk lagu utamanya, "Flower".

Melalui video musik nya ini, Jisoo berhasil mencetak rekor sebagai MV K-Pop dengan jumlah views terbanyak hanya dalam waktu satu jam setelah rilis.

Baca Juga: Wow! Baru Rilis Satu Jam yang Lalu, MV 'Flower' Jisoo BLACKPINK Sudah Ditonton Sebanyak Hampir 7 Juta Kali!

Melakukan penampilan solo pertama nya diatas panggung Inkigayo, Jisoo bagikan hadiah untuk para BLINK (nama fans untuk BLACKPINK) yang datang mendukungnya.

Namun, yang membuat kaget, hadiah yang dibagikan sang idol adalah produk-produk dari brand mewah, Dior.

Jisoo bagikan produk Dior untuk para penggemarnya
Jisoo bagikan produk Dior untuk para penggemarnya (Twitter )

Jisoo membagikan hadiah berisi, lipstik Dior, kaos Dunst, Photocard, kue, dan surat tulisan tangan pada setiap fans yang datang.

Jisoo BLACKPINK Bagikan hadiah mewah pada penggemarnya di Inkigayo
Jisoo BLACKPINK Bagikan hadiah mewah pada penggemarnya di Inkigayo (Twitter )

Baca Juga: Tampil Cantik Mengenakan Pakaian Dari Merek Terkenal. Berikut 6 Outfit Jisoo BLACKPINK Dalam MV 'Flower'

Jisoo beri hadiah Dior untuk para penggemar nya
Jisoo beri hadiah Dior untuk para penggemar nya (Twitter )

Pada suratnya, idol cantik ini menulis, 'ini adalah penampilan solo pertamaku, tapi aku lebih bersemangat ketimbang takut, karena ada blink yang selalu bersamaku,'

K-Blink dapatkan hadiah mewah dari Jisoo saat pre recording Inkigayo
K-Blink dapatkan hadiah mewah dari Jisoo saat pre recording Inkigayo (Twitter )

'Terima kasih telah memberikan aku kekuatan dan aku harap kalian menyukai penampilanku. Aku cinta kalian.'

Halaman:

Editor: Dendy Febrianto

Sumber: Twitter

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X