Ingin manfaatkan RM BTS, Jang Hang Joon Minta Hadiri Pemutaran Filmnya: Aku Selalu Ingin Dapat Manfaat Darimu!

- Sabtu, 1 April 2023 | 06:30 WIB
Jang Hang Joon ingin memanfaatkan RM BTS untuk film terbarunya (Kolase Sport Chosun dan Instagram @rkive)
Jang Hang Joon ingin memanfaatkan RM BTS untuk film terbarunya (Kolase Sport Chosun dan Instagram @rkive)

KPOPCHART.NET - Jang Hang Joon menghadiri wawancara untuk film terbarunya yang berjudul "Rebound" di Samcheong-dong, Jongno-gu, Seoul pada Jumat (31/03).

Jang Hang Joon mengungkapkan perasaannya sebelum film tersebut dirilis.

Jang Hang Joon mengatakan bahwa dia memberi tahu RM BTS, bahwa dia ingin memanfaatkannya.

Ia merasa bahwa ini adalah kesempatan yang pas dan harus ia gunakan.

Baca Juga: Random Banget! Netizen Perdebatkan Bagaimana jika Penggemar RM BTS Hanya Tersisa Satu, Siapa Orang Itu?

Jang Hang Joon mengatakan bahwa ia adalah orang yang selalu memilih untuk berterus terang.

Ia juga menambahkan bahwa dirinya adalah tipe orang yang blak-blakan.

Sebelumnya, Jang Hang Joon mengenal RM BTS di sebuah acara variety show tvN Let's Know What.

Dalam kesempatan itu, ia selalu mengatakan kepada RM BTS bahwa ia selalu ingin mendapatkan manfaat dari RM BTS.

Baca Juga: RM Merasa Canggung Saat Syuting MV Smoke Sprite Bareng So!YoON! Karena Sesuatu Hal yang Tak Terduga

Selain itu, Jang Hang Joon juga mengaku bahwa ia mendapatkan ulasan yang baik dari penulis Kim Eun Hee yang juga merupakan istrinya.

Putrinya yang membaca skenario film "Rebound" juga mengatakan jika ayahnya (Jang Hang Joon) tidak menggarap film ini, ia berharap sutradara lain dapat menggarap film ini.

Film "Rebound" bercerita tentang kisah ajaib Kejuaraan Bola Basket Nasional SMA 2012, di mana seorang pelatih baru dan 6 pemain dari tim bola basket terlemah berlari tanpa istirahat selama 8 hari.

Baca Juga: Reaksi K-Netz pada Kabar RM BTS Jadi Global Ambassador Selebriti Pertama Bottega Veneta: Brand Itu...

Halaman:

Editor: Dendy Febrianto

Sumber: Sport Chosun

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X