Kocak! Gedung Ini Ngaku Jadi Member Kesepuluh TWICE, Netizen: Dia Anggota...

- Selasa, 14 Maret 2023 | 13:18 WIB
Member ke-10 TWICE (Twitter @EmpireStateBldg)
Member ke-10 TWICE (Twitter @EmpireStateBldg)

KPOPCHART.NET - TWICE baru saja mengunjungi gedung Empire State yang berlokasi tepatnya di kota New York, Amerika Serikat.

Dalam kunjungan tersebut, TWICE membawa misi kerjasama dengan salah satu organisasi amal kebaikan untuk pasien-pasien yang berjuang untuk sembuh.

Musicians On Call, merupakan organisasi nirlaba yang menghubungkan musisi dengan layanan kesehatan dan rumah sakit, organisasi ini memiliki misi untuk memberikan penyembuhan melalui musik dengan berbagai program.

Diketahui juga bahwa Gedung Empire State itu telah bekerjasama dengan TWICE untuk menampilkan warna official grup wanita K-pop itu.

Baca Juga: Sana TWICE Jadi Ambassador Baru Untuk Brand Kecantikan Ini!

Pada 10 maret 2023 kemarin, salah satu gedung bersejarah di New York itu memancarkan warna aprikot dan neon magenta, dimana warna tersebut adalah milik girl group TWICE.

Perubahan warna dapat terjadi karena kerja sama antara gedung Empire State, Republic Records, TWICE, dan Musicians On Call.

Baru-baru ini TWICE membagikan hasil jepretan mereka di Twitter saat berada di depan gedung Empire State.

Dalam momen itu, tampak gedung pencakar langit di New York itu telah berubah warna menjadi aprikot dan neon magenta, warna resmi TWICE.

Sembari membelakangi gedung tersebut, seluruh anggota grup K-pop legendaris TWICE tampak sangat gembira dalam foto yang mereka bagikan.

Baca Juga: Sahabatan Dengan Lisa BLACKPINK, Mina TWICE 'Bocorkan' Kegiatan Terbaru Mereka!

Terlihat seluruh member TWICE saling berpelukan sembari menghangatkan satu sama lain dari dinginnya udara malam di New York City.

Belum lama setelah TWICE membagikan foto mereka di laman Twitter, akun gedung Empire State langsung melakukan retweet atau posting ulang.

Dalam retweet mereka, gedung Empire State mengaku sebagai member kesepuluh dari girl group K-pop populer itu.

Halaman:

Editor: Dendy Febrianto

Sumber: Twitter @EmpireStateBldg

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X