Dancer Profesional ini Komentari Kemampuan Menari Lisa BLACKPINK: Terkadang...

- Sabtu, 11 Maret 2023 | 11:17 WIB
Dancer Profesional ini Puji Kemampuan Menari Lisa BLACKPINK (Kolase Tangkap Layar Youtube Heyday, Instagram @lalalalisa_m)
Dancer Profesional ini Puji Kemampuan Menari Lisa BLACKPINK (Kolase Tangkap Layar Youtube Heyday, Instagram @lalalalisa_m)

KPOPCHART.NET - Lisa BLACKPINK tak henti-hentinya menuai decak kagum berkat kemampuan menarinya yang luar biasa.

Sebab, sejak memulai debutnya bersama BLACKPINK pada Agustus 2016, Lisa telah diperkenalkan sebagai penari utama dalam grup.

Lisa juga mengatakan bahwa sebelum bergabung dengan YG Entertainment dan memulai debutnya bersama BLACKPINK, ia telah menyukai dunia tari sejak kecil.

Baca Juga: Lisa Blackpink Ceritakan Kejadian Lucu yang Dialaminya Saat Liburan Tahun Baru Dalam Vlog Terbaru

Salah satu penari profesional yang bekerja dengan BLACKPINK selama tur dunia bertajuk BORN PINK, baru-baru ini menunjukan kekagumannya kepada gadis kelahiran 1997 tersebut melalui kanal YouTube-nya.

Dia memuji kemampuan dan passion Lisa dalam menari. Dia juga memuji bahwa Lisa memiliki fisik yang sangat baik sebagai seorang penari, dengan wajah yang kecil, lengan yang panjang, dan kaki yang membuat gerakannya terlihat baik.

“Meskipun lebih pendek dariku, terkadang Lisa terasa lebih tinggi dariku,” ujar penari profesional tersebut.

Dia juga mengatakan bahwa terkadang ia merasa ditutupi oleh bayang-bayang Lisa ketika mereka perform bersama.

Baca Juga: Lisa BLACKPINK dan Jang Wonyoung IVE Mengikuti Trend 'Visible Underwear', Siapa yang Lebih modis?

Padahal sebagai penari profesional seharusnya ia memberika penampilan yang lebih baik, untuk itu dia berusaha untuk bekerja lebih keras di masa mendatang.

Kemampuan menari Lisa BLACKPINK selalu menonjol dalam setiap performa yang ia lakukan baik secara solo ataupun ketika bersama grupnya.

Dijuluki sebagai 'dancing machine' Lisa diketahui memiliki gerakan yang tajam dan tepat.

Serta kemampuannya untuk menghafal berbagai gerakan dengan waktu yang relatif singkat, selalu membuat orang lain kagum dengan apa yang ia lakukan.

Editor: Dendy Febrianto

Sumber: KBIZOOM, Youtube Heyday

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X