Kabar mengejutkan datang dari Seo Jisoo Lovelyz, yang dikabarkan positif terjangkit COVID-19.
Berita tersebut disampaikan secara langsung oleh pihak agensi Woollim Entertainment pada hari Rabu (23/06).
Agensi mengatakan:
"Halo. Ini adalah Woollim Entertainment.
Anggota Lovelyz, Seo Jisoo, didiagnosis dengan COVID-19 pada pagi hari tanggal 22 Juni.
Ia melakukan tes setelah diberi tahu pada sore hari tanggal 21 Juni bahwa seorang anggota staf telah terjangkit COVID-19, dan ia dipastikan telah mendapat hasil tes positif pada pagi hari tanggal 22 Juni.
Alhasil, ia telah menghentikan semua kegiatan, dan mengambil langkah-langkah yang dianjurkan oleh otoritas kesehatan.