Irene, Seulgi, Wendy, Joy, dan Yeri yang tergabung dalam Red Velvet kini telah kembali dan menyuguhkan video musik untuk lagu terbaru mereka.
Tepat pada 28 November 2022 pukul 16.00 WIB, Red Velvet telah merilis video musik untuk lagu mereka yang bertajuk "Birthday" melalui saluran Youtube resmi SM Entertainment.
Melalui "Birthday", Irene cs suguhkan musik yang menggembirakan bagai hari ulang tahun dengan latar seperti di dunia fantasi yang penuh warna.
Sementara itu, 'Dumb Dumb' dan 'Ice Cream Cake' yang merupakan judul lagu sebelumnya dari Red Velvet juga mereka sematkan dalam lirik "Birthday".
Tak berlama-lama lagi, langsung saja kita saksikan video musik comeback dari Red Velvet dengan "Birthday" di bawah ini! (www.kpopchart.net)