KPOPCHART.NET - Baru-baru ini ada sebuah postingan di komunitas online theqoo, "Idola yang membuat darah para penggemar mendidih setelah tidak melakukan apa-apa untuk ulang tahun ke-7"
Postingan tersebut sejujurnya ditujukan untuk WJSN yang baru-baru ini baru saja merayakan anniversary mereka untuk yang ke-7 tahun.
Dalam postingan tersebut mengatakan, "Itu adalah ulang tahun ke-7 WJSN belum lama ini, tetapi diakhiri dengan foto kenang-kenangan. Sejauh ini, belum ada pengumuman terkait perpanjangan kontrak. Fans cemas. Anggota datang ke Instagram dan fancafe resmi, dan hanya itu.”
Baca Juga: MOMOLAND dan Brave Girls Tetap Bubar Meski Punya Lagu Populer, Netizen: Bagaimana Dengan WJSN?
WJSN sendiri merupakan girl grup Korea-Tiongkok yang berada di bawah naungan Starship Entertainment, mereka memiliki 13 member dengan 10 member Korea dan 3 member Tiongkok.
Mereka debut pada tanggal 25 Februari pada tahun 2016 dengan mini album pertama mereka Would You Like?.
Dan diketahui bahwa tepat pada tanggal 25 Februari lalu, WJSN baru saja merayakan anniversary mereka yang ke-7 tahun.
Baca Juga: Penampilan Seola WJSN Sebelum dan Setelah Diet Tuai Komentar Netizen: Seperti Chipmunk
Untuk memperingati anniversary mereka semua anggota WJSN, SeolA, Bona, Exy, Soobin, Luda, Dawon, Eunseo, Yeoreum, Dayoung, dan Yeonjung mengunggah foto yang berisi ke-10 member Korea dengan tulisan, WJSN '7th Anniversary untuk hari jadi mereka yang ke-7 di media sosial pribadi mereka.

Namun berbeda dengan para member WJSN, selaku agensi yang menaungi mereka, Starship Entertainment, mereka malah tidak melakukan apapun untuk perayaan itu.
Hal itu tentu saja membuat para penggemar geram, mereka juga dibuat bingung akibat kabar tentang perpanjangan kontrak antara agensi dengan WJSN yang tidak jelas.
Baca Juga: Lirik Romanization dan Karaoke Lagu 'Lover' Seola WJSN, OST Summer Strike
Sebelumnya para UJUNG (nama penggemar WJSN) dibuat senang sebab diketahui pada tanggal 20 Februari lalu, mengikuti jejak para grup dari Starship Entertainment yang sudah lebih dulu telah resmi bergabung dengan layanan private messaging bernama Bubble for Starship (Dear U Bubble).
Artikel Terkait
Diduga Plagiat Logo WJSN Dalam Desain Albumnya, Netizen Lindungi NewJeans?
Exy dan Seola WJSN Kecelakaan Mobil, Starship Entertainment Rilis Pernyataan Resmi!
Luda WJSN Siap Debut Akting, Adu Peran Dengan Dawon SF9 di My X Twenty
Taeil NCT Follow Seola WJSN di Instagram, Begini Reaksi Penggemar!
Seola WJSN Rilis MV "Lover" untuk OST Drama Summer Strike
Bikin Merinding, Yoo Yeonjung WJSN Perdengarkan Suara Merdu di MV Solo 'Secret Love'
Lirik Romanization Lagu 'Secret Love', Dinyanyikan Oleh Yoo Yeonjung WJSN
Lirik Romanization dan Karaoke Lagu 'Lover' Seola WJSN, OST Summer Strike
Penampilan Seola WJSN Sebelum dan Setelah Diet Tuai Komentar Netizen: Seperti Chipmunk
MOMOLAND dan Brave Girls Tetap Bubar Meski Punya Lagu Populer, Netizen: Bagaimana Dengan WJSN?