KPOPCHART.NET - Keputusan dari agensi NFC Entertainment yang akan kembali mempertemukan Rowoon dengan SF9 dalam satu panggung yang sama telah menuai reaksi pro kontra dari knetz.
Hal ini berawal setelah NFC Entertainment mengumumkan jika SF9 dan Rowoon akan tetap menghadiri acara 2023 NFC Kingdom-The Greatest Show yang digelar di Jepang.
Nantinya SF9 akan hadir memberikan penampilan sebagai grup dengan 7 orang (Jaeyoon absen karena wajib militer) dan Rowoon akan hadir dengan status sebagai artis solo dari NCF Entertainment.
Sebagai informasi, hari ini (18/09), Rowoon telah mengumumkan jika dirinya memilih untuk meninggalkan SF9 dan memutuskan untuk solo karier dan fokus pada dunia akting.
Baca Juga: Agensi Umumkan SF9 Akan Lanjut Tanpa Hadirnya Rowoon, KNetz Akui Lega: Lebih Baik Seperti Ini...
Sontak keputusan NFC Entertainment yang mempertemukan kembali SF9 dengan Rowoon dalam sebuah acara yang sama ini langsung menjadi perbincangan hangat knetz.
Pasalnya menurut knetz baik anggota SF9 dan Rowoon tentunya akan memiliki rasa canggung meski hanya sedikit antara mereka.
Selain itu, knetz juga menganggap jika NCF Entertainment bersikap jahat kepada anggota SF9 dan Rowoon terlebih para penggemar dengan memilih untuk mempertemukan artis mereka kembali.
“Bagaimana kalian bisa menangani kekacauan ini… sungguh gila”
Baca Juga: Putuskan Tinggalkan SF9, Rowoon Tulis Surat Permintaan Maaf Untuk Para Penggemar!
“Ini pasti sangat sulit bagi para penggemar”
“Sepertinya tidak ada yang bisa mereka lakukan karena mereka memiliki kontrak yang terpisah. Sungguh memilukan bagi penggemar melihat mereka”
“Apa yang sedang agensi lakukan? Jika aku seorang penggemar, aku pasti akan mempunyai berbagai macam delusi, berpikir bahwa agensi mencoba melecehkan penggemar karena protes”
“Bukannya mereka tidak bisa muncul bersama karena agensinya sama, tapi tetap saja hal ini akan pasti akan membuat penggemar merasa tidak nyaman”
Artikel Terkait
Rowoon SF9 Menjadi Cameo dalam Drama Ahn Hyo Seop 'A Time Called You', Keduanya Memiliki Alur BL
Netizen Pro Kontra Ahn Hyo Seop dan Rowoon SF9 Punya Hubungan Romantis di A Time Called You: Gak Suka…
Gagal Bersaing Dengan Moving dan Mask Girl, Jo Bo Ah dan Rowoon Destined With You Kontras di Luar Negeri!
Demi Ahn Hyo Seop, Rowoon Rela Tidak Dibayar Jadi Cameo di Drama A Time Called You!
Alur Romansa Rowoon SF9, Jo Bo Ah, dan Ha Jun Destined With You Disorot, Netizen: Sabarku Setipis Tisu...
Lee Jun Ho Terpilih Jadi Best Idol Actor, KNetz Perdebatkan Kemampuan Akting Para Idol: Cha Eun Woo, Rowoon…
Mode Bromance! Jeonghan SEVENTEEN Genit ke Hyungwon Monsta X, Netizen: Jadi Inget Ahn Hyo Seop sama Rowoon
Agensi Umumkan SF9 Akan Lanjut Tanpa Hadirnya Rowoon, KNetz Akui Lega: Lebih Baik Seperti Ini...
Putuskan Tinggalkan SF9, Rowoon Tulis Surat Permintaan Maaf Untuk Para Penggemar!
KNetz Tanggapi Sikap Youngbin SF9 yang Hibur Penggemar Setelah Kabar Keluarnya Rowoon: Aku Bertahan…