Hyoyeon SNSD Ngaku Sudah Ngefans Kai EXO Sejak Lama

- Kamis, 12 Agustus 2021 | 08:40 WIB


Hyoyeon SNSD mengaku sebagai penggemar berat salah satu rekan agensinya, Kai EXO.





Pada 9 Agustus lalu, personel SNSD ini telah kembali sebagai penyanyi solo dengan merilis lagu berjudul 'Second'.





Dalam rangka melakukan promosi lagu solo terbarunya, Hyoyeon kemudian menyapa para penggemar melalui siaran di V LIVE.





Saat siaran langsung, Hyoyeon kemudian ditanyakan siapa idol K-Pop yang menurutnya pandai menari, sebagaimana dirinya juga dikenal dengan julukan 'Dance Machine'.





Menanggapi pertanyaan tersebut, Hyoyeon mengatakan, "Bagiku, penari terbaik yang aku pilih adalah Kai. Aku sudah sering mengatakan ini," ujarnya mengindikasikan bahwa ia sudah menjadi penggemar Kai sejak lama.









Selain itu, dalam wawancara bersama 1theK Hyoyeon juga mengatakan, "Kai benar-benar membuatku kagum. Kai benar-benar membuatku syok," ia mengaku sangat kagum dengan kemampuan menari personel EXO itu. (www.kpopchart.net)






Editor: Tim Kpopchart

Tags

Terkini

X