Pasangan selebriti Hyeri dan Ryu Jun Yeol kembali memperlihatkan hubungan mereka yang semakin mesra dan terbuka di depan publik.
Berbeda dengan pasangan selebriti lain yang mengakhiri hubungan kencan mereka dengan alasan disibukkan jadwal masing-masing, Hyeri dan Ryu Jun Yeol membuktikan bahwa kesibukan sebagai aktor dan aktris tidak dapat meruntuhkan hubungan mereka.
Pada hari Kamis (03/06) malam kemarin, keduanya kembali kedapatan sedang menikmati kencan mereka dengan makan di sebuah restoran.
Lewat sebuah foto yang diunggah oleh pejalan kaki yang lewat, kita dapat melihat tatapan penuh kasih sayang di antara keduanya, membuktikan hubungan keduanya yang makin langgeng.
Ryu Jun Yeol dan Hyeri pertama kali mengumumkan hubungan mereka ke publik pada Agustus 2017 setelah sama sama membintangi drama 'Reply 1988' tvN.