Han Seung Woo VICTON menyumbangkan suara merdunya untuk OST drama 'The Witch's Diner'.
Pada hari Sabtu (07/08), drama 'The Witch's Diner' secara resmi merilis OST keempat mereka yang berjudul 'Please'.
'Please' adalah sebuah lagu pop ballad bertempo medium yang dibawakan oleh suara merdu dari Han Seung Woo.
Melalui video musik ini, kita bisa melihat penampilan dari beberapa karakter utamanya yang diperankan oleh Song Ji Hyo, Nam Ji Hyun dan Chae Jeong Hyeop.
Selain video musik resminya, kita juga mendapatkan sebuah 'Making Film' yang memperlihatkan Han Seung Woo saat melakukan rekaman di studio.